Saturday, July 9, 2011

The Hunting of The Snark - Miyuki Miyabe & Hiroto Ohishi

 Manga

Title: The Hunting of The Snark
Mangaka: Story: Miyuki Miyabe, Art: Hiroto Ohishi
Volume: 1-3(end)
Genre: Seinen
Penerbit Indonesia: Level Comic
Rating: C+


Komik ini bercerita tentang seorang cewek misterius bernama keiko sekinuma yang ingin membalas dendam. Suatu hari, keiko mendatangi sebuah bar sepi di shinjuku pada hari natal. Di bar itu keiko bertemu bartender cowok bernama Shuji Sakura (24th) yang sedang sendirian di malam natal karena owner-nya Kunio Origuchi pergi jalan-jalan. Shuji sakura ini tertarik kepada keiko dan berusaha mendekati Keiko. Keiko pun jadi sering mendatangin bar Shuji, tetapi tiba-tiba saja Keiko menghilang dan tidak pernah lagi datang ke Bar Shuji.

Ketika Shuji sedang jalan-jalan bersama teman masa kecilnya Yumi Nogami (22th), tanpa sengaja Shuji berpapasan dengan Keiko yang bersama seorang laki-laki. Shuji pun jadi penasaran dengan keiko dan laki-laki tersebut, sehingga dicarilah mereka berdua dan tinggalin Yumi di Bioskop (What?? cowok macam apa nih tinggalin cewe sendirian di bioskop). Tiba-tiba ada banyak polisi dan ada cowo yang bunuh diri di hotel, kemudian Shuji melihat Keiko keluar dari hotel tersebut. Keiko lari dan dikejar Shuji, tiba-tiba Keiko berkata,"tinggal seorang lagi" dan Shuji melihat Keiko menjadi "Snark" (Seperti monster hitam)
snark |snärk|
noun
an imaginary animal (used to refer to someone or something that is difficult to track down). Oxford Dictionary

Kemudian Shuji mengajak Keiko ke Bar yang pada hari itu sedang tutup. Disana Shuji menyatakan bahwa dia jatuh cinta pada Keiko dan bila Keiko ada masalah ceritalah padanya, karena dia akan berusaha mengatasi masalah yang di hadapi Keiko. [Shuji ini tipe Pembela kebenaran.]

Ternyata Keiko ingin balas dendam kepada orang yang telah menipunya pacarnya Shinsuke Kokubu, dan dua org sahabatnya Suami-Istri Mitsuo Ogawa dan Kazue Ogawa. Mereka bertiga menipu dan menguras semua harta Keiko, sehingga Keiko kehilangan semuanya hati, harta dan keluarganya. Keiko ini juga jago memakai Shotgun, selama ini Keiko selalu membawa kotak besar seperti kotak Biola tapi ternyata isi didalamnya adalah Shotgun. Keiko sudah berhasil membalas dendam kepada Mitsuo Ogawa, dengan cara mengencani-nya dan memberitahu istrinya Kazue Ogawa, sehingga mereka berdua bercerai. Kemudian puncak balas dendam-nya ternyata waktu di hotel, Keiko memberitahu segalanya yang tanpa disangkanya Mitsuo bunuh diri di depannya. Jadi orang yang meninggal di hotel itu ternyata Mitsuo. Masih ada satu lagi dan selesailah sudah.

Dan satu orang lagi itu ternyata mantan pacarnya yang akan segera melangsungkan pernikahan. Keiko merencanakan balas dendam pada hari pernikahan mantan pacarnya yang mana Keiko diundang untuk menghadiri. (Kartu undangan pernikahan itu menjadi penyulut keinginan balas dendam Keiko). Keiko pun memberitahu soal balas dendam-nya kepada Shuji karena ingin menipu Shuji yang simpati kepadanya dan berharap Shuji mau menolongnya balas dendam.

Di lain sisi, Shuji juga banyak masalah, Ibu shuji dibunuh oleh orang tak dikenal dan sampai sekarang masi buron. Kemudian dia lari dari rumah pada saat berumur 18th. Dia mempunyai adik yang masi kecil bernama Mizuki Sakura. Mizuki Sakura ini masi tinggal bersama ayah Shuji yang seorang detektif. Ternyata ayah Shuji ini pecinta kekerasan, jadi selama di rumah Mizuki dipukulnya bahkan sempat kabur ke Bar tempat Shuji berkerja. Sebetulnya Shuji sudah menawarkan kepada adiknya untuk tinggal bersama dia dan meninggalkanya ayahnya, tetapi adiknya tidak mau karena walaupun dia ayah yang kasar, dia tetap adalah ayahnya.

Kunio Origuchi, Pemilik Bar itu juga ada masalah. [Makin banyak masalah terungkap sejalan sama kisah balas dendam Keiko] Istri dan anaknya dibunuh oleh seorang remaja berumur 16th. Dia merencanakan ingin mencuri Shotgun milih Keiko untuk membunuh remaja tersebut. Karena remaja tersebut dibawah umur dan bilang mentalnya tidak stabil, kemungkinan besar hukumannya akan lebih ringan. Hari pencuriannya sudah ditetapkan yaitu pada waktu mantan pacar keiko akan menikah dan kemudian dia akan pergi ke Osaka untuk membunuh Remaja tersebut.

Di hotel tempat Shinsuke menikah, Keiko bersembunyi di toilet dan mempersiapkan Shotgun-nya. Ketika bersembunyi, Keiko sempat ditelpon oleh Shuji berkali-kali tetapi tidak diangkatnya. Kemudian Origuchi memanggil Yumi, teman masa kecil Shuji ke Bar agar Shuji tidak pergi menyusul Keiko ke Hotel. Sedangkan Origuchi sendiri pergi ke apartment Keiko.

Tiba-tiba Shuji ditelpon oleh Keiko yang meminta Shuji melakukan permintaan terakhirnya yaitu merawat kucing hitam di apartment-nya. Shuji malah berkata ingin menolong Keiko dan terdenger dari handphone Keiko ada panggilan terhadap seseorang di Grand Hotel. Shuji mendengar bahwa keiko ada di Grand hotel menyusulnya kesana untuk menghentikan Keiko.

Ternyata sudah telat, karena Keiko sudah berada di resepsi dan tinggal menarik pelatuk shotgun, akhirnya kata keiko,"tibalah saat balas dendamku". Tetapi sebelum sempat di tarik, Keiko sudah didorong oleh adik mantan pacarnya, Noriko Kokubu. Disini baru ketahuan bahwa yang mengirim undangan pernikahan itu adalah Noriko bukan Shinsuke. Tujuan Noriko mengirim undangan ini agar Keiko membongkar rahasia busuk Shinsuke yang memanfaatkan keiko. Noriko sendiri sangat membenci kakaknya karena lebih disayang oleh orangtuanya dan telah menipu Keiko. Disini, ternyata Keiko bukan ingin membunuh Shinsuke tapi melakukan bunuh diri dengan cara meledakkan shotgun itu bila pelatuknya ditarik dengan disaksikan oleh mantan pacarnya. [Shotgun itu ternyata sudah diutak-atik sama Keiko bukan untuk menembak, tapi meledak dan akan membunuh orang yg menarik pelatuknya]

Noriko meminta maaf karena selama ini dia tau bahwa Keiko dimanfaatkan oleh kakak dan temannya, tetapi dia tetap tidak memberitahu Keiko, karena di takut Keiko akan membencinya, padahal dia sangat menyukai Keiko yang baik hati. Keiko pun tersadar dan mengurungkan niatnya dan balik ke apartment-nya. Disana sudah ditunggu oleh Origuchi yg memukul Keiko dan mengambil Shotgun Keiko yang masih diutak-atik sehingga meledakan orang yg menarik pelatuknya. Origuchi yang sudah dirasuki Snark kemudian pergi ke Osaka.

Noriko dan Shuji pun mendatangin Keiko di apartment-nya. Mengetahui niat Origuchi untuk membunuh, Shuji dan Keiko dengan senjata shotgun kedua berencana ke Osaka untuk menghentikan Origuchi dan tidak ingin tragedi berantai untuk saling membalas dendam terjadi lagi.

Di Tokyo, noriko bingung ingin menelpon polisi atau tidak atas hilangnya Shotgun tersebut. Pada saat yang bersamaan Shinsuke dan Kazue datang ke apartment Keiko, Shinsuke membawa pemukul bisbol dan ingin membunuh Keiko karena Shinsuke melihat waktu Keiko mengacungkan Shotgun ke depan dia. Shinsuke takut akan dibunuh oleh Keiko, sehingga ingin membunuh Keiko duluan. Noriko yang pada saat itu ada di apartment keiko kebingungan dan bersembunyi di ranjang dengan ditutupin bedcover tebal, tanpa basa basi Shinsuke langsung memukul bed cover itu, dipikirnya itu Keiko padahal itu adiknya sendiri. Tiba-tiba polisi datang ke apartment Keiko dan langsung menangkap Shinsuke. (Biarkanlah Karma yang menghukum)

Bagaimana dengan yang di Osaka ? berhasilkah Shuji dan keiko menghentikan Origuchi?, Mana lagi ayah Shuji dan adiknya Mizuki sedang ke Osaka karena mereka akan pindah kesana. Ayah Shuji memberi tumpangan kepada Origuchi bersama tas biola hitam gede, kemudian waktu di pemberhentian. Ayah Shuji mendapat telpon bahwa ada Shotgun yang dicuri di Tokyo dan orangnya akan ke Osaka.

Semua berada di Osaka, bagaimanakah ending komik ini apakah mereka semua selamat atau tidak? siapakah yang akan dikuasai oleh Snark?(sosok monster hitam yang menghantui jiwa orang-orang yang ingin balas dendam)

Spoiler Alert ending*
Endingnya ketika Origuchi ingin menebak remaja, dia ditembak dahulu oleh Ayahnya Shuji. Kemudian remaja itu mengambil Shotgun punya Origuchi dan mau menembak Mizuki, kemudian ditahan sama ayahnya Shuji. Shuji dan Keiko heran kenapa shotgun itu tidak meledak, ternyata Origuchi sudah menukar shotgun dengan shotgun punya Keiko di mobil Shuji, ketika Shuji dan keiko sedang keluar. Remaja itu membawa Keiko sebagai Sandera dan masuk ke dalam mobil shuji. Shuji melihar origuchi berlumuran darah, ayahnya tidak sadarkan diri, adiknya menangis dan Keiko disandera oleh Remaja gila itu, terasuki oleh Snark ingin membalas dendam dan mengejar remaja tersebut dan memukulnya.

Shuji mengambil shotgun yang terlepas dari Remaja tersebut dan mengejarnya untuk dibunuh. Kemudian Shuji dipeluk Keiko dari belakang, keiko bilang,"hentikan shuji, semua sudah selesai, kau tak perlu mengotori tanganmu, jangan mengulang kebencian kalau tidak kita hentikan, Tragedi berantai ini takkan berahir!!". Tiba-tiba Keiko ditembak oleh remaja itu yang mengambil pistol ayah shuji. Klimaksnya Shuji berhadapan dengan remaja yang juga membawa shotgun dan si remaja menarik pelatuk dan membunuh dirinya sendiri. Sedangkan shuji tidak berani menarik pelatuk shotgunnya, ternyata dia telah menang melawan snark, monster yang mendorong kebencian dan balas dendam kepada orang.

Semua selamat dan tragedi berantai balas dendam berhasil dihentikan, beberapa bulan berlalu sejak kisah di Osaka. Keiko pergi meninggalkan Shuji tanpa kabar apapun. Tetapi pada malam natal setahun sejak mereka bertemu seperti pada malam tahun lalu, Keiko datang ke Bar Shuji. Kemudian mereka merayakan natal bersama sambil bergandengan tangan.


The End

Sebetulnya kisah ini dibikin penasaran lagi, karena sebelum ending terlihat ada orang memakai kostum Teddy bear sambil menenteng kotak besar hitam yang mungkin berisi Shotgun sambil membawa sebuah Foto yang ternyata Foto remaja gila tersebut. Si teddy bear ini menatap shuji dan keiko yang sedang jalan dari belakang. Tebakan gw sih, si teddy bear ini ayah dari remaja tersebut, karena sebetulnya ayahnya itu pecinta hunting dan yg pertama kali mengenalkan senjata shotgun kepada remaja gila tersebut. Apakah si teddy bear ini ingin membunuh Shuji dan keiko?.. silakan anda tebak sendiri.

Sebetulnya komik ini agak aneh, ceritanya suka ga nyambung tapi dipaksa nyambung. Gw jg sempet bingung mau bagaimana bikin sipnosis dari cerita ini, karena satu karakter dan lainnya dibikin cerita kenapa mereka bisa berkoneksi satu sama lain. Tetapi menurut gw cerita koneksi antara karakter sangat dipaksa sekali.

Terlalu banyak adegan-adegan aneh yang tiba-tiba dan tidak dijelasin lagi oleh Mangakanya seolah-olah makin banyak orang makin seru pas klimaksnya. Yang gw heran sih, kenapa sih cewek mau bunuh diri yah?, klo gw jadi dia gw bunuh dulu si cowoknya baru gw bunuh diri. Tanggung banget masa bunuh di depan cowok. Walaupun emang lumayan bikin shock si cowok, tapi jelas banget mantannya cowok jahat, pasti bentar jg udah lupa klo ada cewek mati demi dia.

Artwork-nya lumayan bagus enak dilihat. kisahnya juga menarik cerita cewek yang mau balas dendam, walaupun klise tapi sering banget ini terjadi di kehidupan nyata. Keinginan untuk balas dendam itu pasti ada di hati manusia, tetapi untuk melawan itu emang susah sekali. Tema itulah yg dipakai oleh mangakanya di komik ini. Bahwa balas dendam akan membawa dendam-dendam lainnya sehingga tidak akan terhenti, dan jika kamu merelakan dendam itu Karma sendiri akan datang ke orang itu. Gw suka dari komik ini ada nasehatnya, bahwa balas dendam itu ga akan ada habisnya dan akan terus berlanjut.
“An eye for an eye, and soon the whole world is blind.” – Mahatma Gandhi.

Wicked21

No comments:

Post a Comment